Momen Hari Raya Idul Adha 1444 H Satgas Yonif 132/BS di Perbatasan RI-PNG

    Momen Hari Raya Idul Adha 1444 H Satgas Yonif 132/BS di Perbatasan RI-PNG

    KEEROM - Satgas Yonif 132/BS Pos Komando Taktis (Kotis) merayakan Hari Raya Idul Adha 1444 H dengan menggelar sholat ied dan dilanjutkan pemotongan hewan qurban yang bertempat Di Masjid Miftahul Huda Kp. Pir IV, Distrik Mannem, Kab. Keerom, Provinsi Papua (29/06/2023).

    Setelah pelaksanaan Sholat Idul Adha, Dansatgas Yonif 132/BS Letkol Inf Ahmad Fauzi menyerahkan hewan Qurban kepada Panitia Qurban masjid Miftahul Huda dan beliau menyaksikan penyembelihan hewan qurban tersebut.

    Dansatgas Yonif 132/BS menyampaikan bahwa, ibadah qurban merupakan ladang amal serta ibadah yang mengajarkan untuk Ikhlas berkorban, saling membantu sesama dan meningkatkan ikatan sesama umat Manusia.

    Tidak luput juga dalam kegiatan tersebut personel Kotis membantu kegiatan pemotongan qurban tersebut mulai dari penyembelihan herwan qurban, pemotongan daging hingga pendistribusian.

    Pendistribusian daging qurban ditujukan kepada umat muslim dan masyarakat yang membutuhkan di wilayah Distrik Mannem.

    Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat menutupi kerinduan pada momen Idul Adha di kampung halaman, meskipun pada tahun ini sedikit berbeda tetapi tidak lepas dari esensi ibadah qurban. (***)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Tim PUPR Teliti...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TMMD Ke-122 Kodim Mappi Resmi Ditutup
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Dandim 1805/Raja Ampat Paparkan Hasil Capaian Pelaksanaan Program TMMD Ke-122 Kepada Kasdam XVIII/Kasuari
    Babinsa Koramil Deket Bantu Distribusikan Air Bersih kepada Warga
    Mayjen TNI Rudy Saladin Dampingi KSAD Tutup TMMD ke-122 di Kediri

    Ikuti Kami